Breaking News

Ratusan Penerima BLT di Lotim Ditemukan Ganda

LOMBOK TIMUR - Terkait pendataan jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang khusus dari Dana Desa (DD) di Kabupaten Lombok Timur sejauh ini banyak ditemukan data ganda, dengan satu orang penerima yang namanya berada di dua sumber pendanaan.

Hj. Baiq Miftahul Wasli Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) kepada savananews.com memaparkan, sebanyak 905 orang yang ditemukan dalam data ganda dari 57 ribu orang yang terdaftar Penerima BLT.

"Hal ini kita tau saat pihak desa telah meng - SK kan data tersebut, dan diserahkan pada tanggal 28 April lalu" paparnya, Jum"at (8/5).

Setelah diinpentarisir oleh pihak dinas, pihaknya kembali menyampaikan ke desa agar dilakukan perbaikan dengan cara diganti, bagi nama warga yang kedapatan berada di data penerima bantuan di dua sumber pendanaan.

"Solusinya diganti saja penerimanya dan diberikan kepada yang lebih berhak", ucapnya.

Untuk itu Baiq Miftah berharap tidak ada data yang ganda, ataupun salah lagi kepada orang yang berhak menerima, dikarenakan semua KK di Lotim dipastikan memperoleh bantuan tersebut meski bentuknya berbeda, ada yang menerima uang dan ada juga yang menerima sembako, tutupnya. (Dune)
© Copyright 2022 - Savana News