Breaking News

KARANG TARUNA AL-MADANI KEDIRI SELATAN GELAR AKSI PEDULI UNTUK PALESTINA


foto bersama karang taruna desa kediri selatan setelah kegiatan penggalangan dana untuk Palestina.


Savananews - Karang Taruna Al-Madani Kediri selatan menggelar kegiatan aksi peduli palestina dengan melakukan penggalangan dana dari jalan Tgh. Abdul Karim sampai dengan Jln.Tgh Ibrohim Khalidy melingkup kawasan desa kediri selatan sampai dengan ujung desa kediri selatan yang berbatasan dengan desa kediri induk (30/5).


Kegiatan yang dilakukan oleh karang taruna Al-Madani desa kediri selatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian para pemuda yang berada di kediri selatan dan tergabung dalam organisasi kepemudaan desa (Karang Taruna) terhadap konflik internasional yang terjadi antara palestina dan Israel. 


Dalam Aksi Peduli Palestina Ketua Karang Taruna Didit Darmawan mengatakan aksi peduli ini sebagai bentuk dukungan untuk membantu rakyat Palestina atas dampak kerusakan yang diakibatkan oleh agresi Israel.


Selain memberikan dukungan dana  Karang Taruna Al-Madani juga turut mengecam tindakan yang tidak berprikemanusiaan yang dilakukan oleh Zionis Israel. 


Orasi yang disampaikan pada saat penggalangan dana pun menggelgar bahwa,  "Rakyat Palestina ditembak dengan rudal, mereka sujud diinjak, dan sebagainya," kata Satria yang juga sebagai salah satu anggota ACT.


Ditegaskannya bahwa sedekah yang terbaik, yakni mengenyangkan lambung yang kelaparan. Menurutnya, masyarakat Palestina kini tengah kelaparan, rumah tidak lagi nyaman dihuni karena dihancurkan oleh serangan agresor Israel, dan bahkan masjid sudah ada yang roboh.


"Kita mengirimkan sedikit bantuan ke sana adalah bagian dari ikhtiar bagi ketenangan bagi saudara-saudara kita di Palestina," katanya.   Ia menyatakan sudah puluhan, bahkan ratusan tahun tidak ada yang memerdekakan Palestina. Karena itu, ia mengajak untuk berempati kepada masyarakat Palestina dengan memberikan bantuan dana dan doa yang dimiliki.


Sementara, Ketua Karang Taruna Al-Madani Kediri Selatan, Didit Darmawan yang turut berorasi mengingatkan masyarakat untuk terus mendukung perjuangan rakyat Palestina yang dua pekan terakhir terus dibombardir tentara zionis Israel.   


Ia mengatakan, Indonesia tidak mempunyai hubungan dipomatik dengan Israel. Oleh karena itu, ia menyerukan kepada masyarakat untuk tidak ragu menolak dan menentang segala agresi zionis Israel ke negara Palestina.


Menurut dia aksi penggalangan dana peduli palestina ini merupakan bentuk kesetiakawanan terhadap rakyat Palestina yang berjuang melawan penjajahan Israel.


“Tanah Palestina adalah milik rakyat Palestina, zionisme meminjam tanah, lalu merampas dan merebut hak milik rakyat Palestina,” katanya.  


Secara pribadi maupun sebagai Ketua Karang Taruna Al-Madani  menegaskan, turut serta dalam aksi itu karena panggilan hati nurani.   “Jangan pernah berhenti, jangan kendor, dan jangan pernah mundur. Aksi Peduli Penggalangan dana terhadap rakyat palestina adalah tanggung jawab kita bersama. Juga keinginan kita untuk berdiri bersama perjuangan Palestina hingga merdeka dari pendudukan Israel,” katanya.   


Ia juga mengajak warga Kediri terutama yang melintas di lokasi aksi itu untuk memberi dukungan doa dan donasi untuk perjuangan rakyat Palestina.  


 “Aksi ini benar-benar dari hati kami yang tergerak dalam solidaritas. Sampai kapan pun, kami bela Palestina. Kami yakin atas kebenaran membela yang tertindas, seraya mengajak semua elemen masyarakat bersatu untuk terus kirimkan doa dan kumpulkan donasi seberapa pun atas dasar keihlasan,” katanya.   


Dalam kesempatan ini semua anggota Karang Taruna Al-Madani mengucapkan terimakasih banyak atas segala bentuk dukungan serta sumbangan dana yang diberikan oleh para donatur.  


Didit Darmawan  mengingatkan, massa Aksi Penggalangan Dana Peduli Palestina  untuk menaati protokol kesehatan, terutama menggunakan masker dan tidak berkerumun, sehingga aksi itu tidak menjadi sumber penularan Covid-19.   


Mereka juga mengimbau massa aksi agar aksi simpatik itu tidak menyebabkan kemacetan arus lalu lintas. Ia juga mengingatkan masssa aksi, untuk memberikan ruang bagi kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat untuk melintas.


Dalam kesempatan yang sama Lale Silvia Claudia sebagai sekertaris karang taruna Al-Madani Kediri Selatan menyampaikan bahwa pada hari pertama Gelar Aksi Peduli Palestina ini telah terkumpul sebanyak Rp.1.586.000. Kami akan tetap mempublikasikan dana yang telah terkumpul oleh Karang Taruna Al-Madani Desa Kediri Selatan sebagai salah satu bentuk tranparansi kami.


Ketua juga bahwa setiap dana yang dikumpulkan rekan-rekan ini nantinya akan kami titipkan lewat ACT (AKSI CEPAT TANGGAP). Ia juga menyampaikan ini adalah hari pertama rekan-rekan dan kegiatan ini akan berlangsung selama satu minggu kedepan. Semoga kita selalu diberikan kesempatan dan kesehatan dalam menebarkan virus-virus positif.(sumber_Yunus). publis (Yasir).

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News