Breaking News

Warga Desa Kuripan Tunjukan Komitmen Sukseskan Kampung Sehat


Lombok barat - Komitmen Warga Desa Kuripan, Kecamatan Kuripan, Lombok Barat, dalam mesukseskan kampung sehat ditunjukan dengan tindakan nyata.

Melalui Program Jumat bersih, Pemerintah Desa Kuripan berhasil menumbuhkan kesadaran warganya untuk senantiasa menjaga kebersihan.

Kapolsubsektor Kuripan, Iptu Agus Supriadi mengatakan ini juga merupakan sinergitas tiga pilar kecamatan Kuripan, Jumat (18/9).

“Program Jumat bersih di Desa Kuripan merupan bentuk Sinergitas Tiga Pilar di Desa Kuripan, yaitu Pemerintah Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas bersama-sama mengajak Masyarakat untuk hidup bersih,” ungkapnya.

Menurutnya ini tidak terlepas dari dukungan Masyarakat itu sendiri, yang berkontribusi dalam kegaiatan jumat bersih untuk mensuskseskan kampung Sehat di Desanya.

“Masyarakat ikut berperan aktif dalam kegiatan Gotong Royong, dimana tanpa paksaan warga telah mengetahui bahwa setiap jumat selalu dilaksanakan Program Jumat Bersih,” imbuhnya.

Untuk Lokasi Gotong Royong, Pemerintah Desa Kuripan membuat jadwal kegiatan gotong royong, dan kali ini merupakan giliran Dusun Dua Pelet menjadi sasaran kegiatan Jumat Bersih.

“Peralatan swadaya masyarakat itu sendiri, meluputi alat-alat kebersihan, dan kebetulan hari ini sasarannya yaitu membersihkan sepanjang Jalan Dusun Pelet, membuat Pagar dan membuat Gapura.

Kegiatan Jumat Bersih merupakan program Pemerintah Desa Kuripan, dan tetap rutin dilaksanakan pada setiap hari jumat, sebagai bentuk komitmen Warga dalam mensukseskan Kampung Sehat.

Ini dikatan oleh Kades Kuripan Hasbi yang menjelaskan bahwa Lomba Kampung Sehat ini telah banyak memberikan manfaat positif bagi warga Desa Kuripan. 

“Manfaatnya sangat banyak, contohnya dalam kegiatan Jumat Bersih, warga Kuripan dengan kesadaran dan bersemangat mau untuk  bergotong-royong,” ujarnya.

Disamping melakukan Gotong Royong yang telah terjadwal, Warga juga dengan kesadaran rutin membersihkan dusun mereka masing-masing.

“Bila bukan jadwalnya, warga tetap bergotong royong di Dusunnya masing-masing, yang dikoordinir oleh Kepala Dusun setempat,” imbuhnya.

Selain berpartisipasi dalam Lomba Kampung Sehat namun juga manfaatnya warga menjadi lebih peduli dengan kebersihan, keindahan dan kerapihan dusunnya.

“Manfaat lainnya yaitu untuk mempererat silaturahmi sehingga tetap terjalin antar warga, dan yang paling penting warga dapat terhindar dari ancaman DBD,” ucapnya.

Hasbi juga menegasakan bahwa mewujudkan Desa Kuripan menjadi Kampung Sehat, sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Desa Kuripan. (*)

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News