Breaking News

Komunitas Big Bro di Lotim Deklarasikan Dukungan Untuk Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024


 Savananews -  Pasangan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD kembali memperoleh tambahan dukungan dari masyarakat.

Kali ini datang dari Komunitas masyarakat yang tergabung dalam Relawan Big Bro Ganjar-Mahfud Lombok Timur.

Deklarasi dilakukan di Lesehan D'Warung yang berada di Desa Perian, Kecamatan Montong Gading, Lombok Timur, Sabtu (11/10).

Deklarasi itu juga diikuti semua golongan masyarakat, dari mulai ibu-ibu, kaum milenial, Tokoh Agama dan Masyarakat (Toga Toma) setempat, dengan total peserta sebanyak 100 orang.

Kordinator Harian Big Bro Bali-Nusra, Mihsan mengatakan, pihaknya memang sudah lama menjadi bagian dari tim pemenangan Ganjar-Mahfud.

Namun mengingat mepetnya wajtu untuk memberikan sosialisasi ke masyarakat yakni sekurangnya 4 bulan ke depan sebelum dilangsungkannya Pemilu pada 13 Februari mendatang, membuatnya terus intens melebarkan sayap sosialisasi.

Caranya adalah dengan masif turun ke masyarakat melalui pembentukan sejumlah relawan.

"Hari ini kita bentuk relawan Big Bro di Lombok Timur yang diikuti oleh sekitar 100 orang dari semua kalangan," ucap Mihsan.

Diharapkannya, dari deklarasi yang dilakukan itu akan menjadi penambah amunisi pemenangan Ganjar-Mahfud di NTB.

"Untuk itu target kita di NTB ya paling tidak  kita bisa diangka 80% suara, bisa menyaingi suara Prabowo lah di Pemilu 2019 lalu," tegasnya.

Adapun dirinya saat ini telah menyusun strategi dengan membentuk tim sosialisasi yang akan terjun ke desa-desa untuk memberikan sosialisasi.

Selain itu, dikarenakan Big Bro bukan hanya sebagai komunitas relawan namun juga bergerak di entertain pihaknya nanti akan mensosialisasikan dukungan melalui semua platform media, seperti diantaranya Snack Video, FB, Instagram, Twitter dan lain sebagainya.

"Big Bro ini tidak lebih dari sekadar relawan 

 Pak Ganjar dan Pak Mahfud terutama sekali, tapi karena kita juga bergerak di Entertainment tidak menutup kemungkinan nanti entertainnya juga akan nyambung," sebutnya.

Caranya kata dia, nanti Big Bro juga akan menarik publick figure NTB untuk ikut serta dalam mensosialisasikan kemenangan untuk Ganjar-Mahfud.

"Kita merambah ke semua lini itu

karena melihat perkembangan zaman juga yang nantinya akan memberikan sosialisasi dukungan di media sosial, mungkin nanti akan ada beberapa Ambassador khusus dari public figure yang ada di NTB," jatanya.

Utamanya melalui platporm media Snack Video, dimana Big Bro sendiri disana sudah menjalin ikatan, bahkan sudah berizin resmi.

Adapun keanggotaan Big Bro sendiri diwilayah Bali-Nusra saat ini sebanyak 150 orang, "150 orang itu akan kita giring untuk memberikan sosialisasi pemenangan Ganjar-Mahfud," pungkasnya.

Hadir saat acara deklarasi itu, H. Mahruf S. Ag., M. Pd, yang juga merupakan Ketua pengurus cabang NWDI Kecamatan Sikur mengapresiasi deklarasi yang dilakukan Big Bro ini.

"Komunitas ini dia komit terhadap perjuangan-perjuangan terutama di organisasi maupun di partai politik, apa yang sudah dicanangkan oleh pimpinan tentu akan menjadi komitmen sepenuhnya bagi Big Bro ini," tegasnya.

Dia juga menekankan, nantinya Big Bro  sendiri akan bekerja dengan sistimatis.

Dalam 4 bulan kedepan dia yakin dengan dedikasi semangat, sehingga nanti seluruh lapisan masyarajat itu bisa tersentuh untuk memberikan pilihan ke Ganjar-Mahfud.

"Karena dengan tanpa semangat juang dengan tanpa harus mempertimbangkan hal yang sementara katakan saja uang dan lain sebagainya itu saya kira tidak terlalu punya nilai," jelasnya.

Selain itu kata dia, dengan perolehan arahan yang dilontarkan PB NWDI Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi langsung maupun tidak langsung, bahwa Ganjar-Mahfud adalah pasangan calon yang cukup menjanjikan untuk masa depan bangsa.

"Dengan berbagai sudut alasan atau pandangan yang didapatkan dari TGB sendiri, bahwa beliau beliau ini orang yang jujur yang tidak pernah tersangkut dengan masalah hukum dan lain sebagainya, itu yang menyebabkan kami mendukung sepenuhnya atas piliha kami ke pak Ganjar dan Mahfud," tutupnya. (Dune).

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News