Breaking News

Kembangkan Sepeda Listrik, PLN Teken MOU Dengan Pemerintah NTB


Mataram - Terus bersinergi untuk mendukung program Nusa Tenggara Barat yang Sejahtera dan Mandiri, PLN menandatangani MoU dengan Pemerintah Provinsi NTB tentang Penelitian dan Pengembangan Teknologi Sepeda Listrik Bima Electric Bicycle (Matric-B). 


Penandatanganan MoU dilaksanakan antara Gubernur Provinsi NTB, Dr Zulkeflimansyah dengan General Manager PLN UIW NTB, Lasiran di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB pada hari Jumat (23/10).


“Terima kasih atas dukungan dari Pemprov NTB sehingga MoU dan juga PKS, sebagai langkah awal pengembangan industri di NTB dapat ditandatangani”, jelas Lasiran.


Tak hanya itu, tujuan penandatanganan MoU kali ini juga merupakan bentuk dukungan PLN dalam program strategis industrialisasi. Hal tersebut dikarenakan, ke depan, proses produksi dari Matric B akan melibatkan sektor Industri Skala Menengah, terutama yang berlokasi di Bima.


Gubernur Provinsi NTB, Dr Zulkeflimansyah memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PLN atas dukungan terhadap program industrialisasi di NTB. 


“Setiap usaha pasti membutuhkan langkah pertama, dan dimana ada niat pasti ada jalan. Tentunya ini adalah salah satu pembuktian, bahwa putra putri NTB memilik kemampuan untuk bersaing dengan daerah lain”, jelas Dr. Zul.


Acara juga dilanjutkan langsung dengan penandatangananan Perjanjian Kerja Sama antara Manager PLN Unit  Pelaksana Pelayanan Pelanggan Bima, Maman Sulaeman dengan Kepala Dinas Perindustrian Provinsi NTB, Nuryanti.

PKS ini merupakan tindak lanjut dari MoU, yang berisi teknis pelaksanaan kerjasama pengembangan Matric B di NTB.


Selain itu, diserahkan pula bantuan CSR berupa peralatan pendukung produksi sepeda listrik sebesar Rp 51.500.000,00 sekaligus pemesanan langsung 15 unit sepeda listrik Matric-B oleh PLN kepada IKM Binaan Dinas Perindustrian Provinsi NTB di Bima, yaitu senilai Rp 288.480.000.00


"Kalau PLN sudah pesan 15 unit sepeda listrik Matric-B, nanti dari Pemprov NTB juga akan pesan 35 unit. Sehingga total 50 unit bisa siap saat HUT Provinsi NTB Desember nanti" Tambah Dr. Zul


Matric B sendiri merupakan sepeda listrik karya inovasi PT PLN (Persero) UP3 Bima yang proses produksinya telah dimulai sejak tahun 2019.


“Kami berharap, MoU maupun PKS yang telah ditandatangani pada hari ini, dapat menjadi satu awal yang baik, terutama bagi teman teman IKM/UMKM. Sinergi antara PLN dan Pemprov NTB semakin baik, untuk mewujudkan Nusa Terang Benderang”, tutup Lasiran. (Yong)

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News