Breaking News

Peringati Hari Buruh, Polsek Keruak bagi Sembako ke Buruh Pasar


Savananews - Peringati Hari Buruh Internasional (1/5), Kepolisian Sektor Keruak Kabupaten Lombok Timur, NTB bagi - bagi sembako kepada puluhan warga yang berprofesi sebagai buruh di Pasar, dan pekerja serabutan di Wilayah setempat.

"Semoga sembako yang kami bagikan bermanfaat bagi para buruh", ungkapnya Kapolres Lotim, melalui Kapolsek Keruak AIPDA. Nurlana.

Tak hanya berbagi, kegiatan itu pula dimanfaatkan Kepolisian untuk mengedukasi warga lainnya agar bersama - sama peduli menanamkan nilai - nilai sosial bagi warga miskin yang.

"Kegiatan ini mengedukasi bagi warga lainnya untuk saling membantu", paparnya.

Mengingat masih pandemi, pembagian sembako dengan sasaran warga miskin rencananya akan dilakukan bertahap selama bulan ramadan.

"Selain memperingati hari buruh, niat kita juga untuk membantu warga ditengah pandemi covid-19", katanya Nurlana.

Suhaidi salah seorang penerima bantuan, mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian yang telah membantunya ditengah pandemi covid-19.
"Kami apresiasi apa yang dilakukan oleh Kepolisian", ujarnya. (Dune).


0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News