Breaking News

Dukung Pelaksanaan G-20 dan WSBK, Ini Pesan Ketua FKUB Lombok Barat

Buya Subki Sasaki, Ketua FKUB Lombok Barat, Sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Madinah

SAVANANEWS
- Gelaran Event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November mendatang, dan perhelatan Word Super Bike (WSBK) di Kabupaten Lombok tengah, disambut baik oleh sejumlah kalangan masyarakat terutama tokoh agama di beberapa Daerah. 


Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama, Buya Subki Sasaki menuturkan, pelaksanaan dua event besar ini merupakan khidmat pemerintah sebagai katalisator utama sumber pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia. Artinya, dukungan masyarakat menjadi penting untuk mensukseskan acara tersebut demi masa depan ekonomi negara.


"G20 merupakan pertemuan antara 20 menteri keuangan di sejumlah negara berkembang, yang tentunya ber efek luar biasa terhadap antisipasi resesi dunia, tentu ini adalah hal yang sangat baik sekali, untuk mencari solusi," Tutur Tokoh agama yang juga merupakan pimpinan pondok pesantren Nurul Madinah tersebut.


Selain memberikan dukungan demi kelancaran dan kesukseskan acara itu, pihaknya berharap perekonomian masyarakat yang sempat terpuruk akibat pandemi dapat memberikan perubahan signifikan dan menghindari Indonesia dari isu resesi dunia.


"Yang kedua terselamatkan nya ekonomi Indonesia tentunya dalam bentuk harga bahan pokok sembako, dapat terkendali dan mampu dibeli oleh masyarakat," Imbuhnya.


Tidak hanya menaruh harapan terhadap berlangsung nya Kegiatan G-20 yang nantinya akan di gelar di Bali, FKUB Lombok Barat juga turut menyatakan dukungannya terhadap Event bergengsi Word Super Bike yang akan digelar di Sirkuit Mandalika. 


"Kami juga sangat mendukung terselenggaranya event WSBK sejak tahun lalu maupun tahun ini, kami berharap agar apa yang belum terselesaikan pada event ini agar diberikan kelancaran," Ujarnya. 


Pihaknya mengajak warga agar tetap membangun kerukunan beragama, menyatukan semangat antar sesama dan memegang teguh toleransi dan kearifan lokal, agar tamu ataupun wisatawan yang datang menonton event dunia tersebut bisa lebih aman dan nyaman. 


"Selaku Ketua forum kerukunan umat beragama, saya mengajak siapapun kita, apapun agama kita, sama-sama berdoa, agar tidak ada kendala alam dalam pelaksanaan WSBK nantinya, dan kami minta kita semua menjaga diri dari hal-hal yang memunculkan konflik," Tutupnya. (*)


0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News