Re Opening Toko Caption Home, di Lantai LG Lombok Epicentrum Mall
SAVANANEWS - Guna mempermudah akses customer (konsumen) di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Caption Home, toko retail penyedia produk hometex fashion kini hadir dengan penampilan baru untuk warga Kota Mataram. Per 31 maret 2023, gerai caption Home secara resmi berpindah lokasi dari lantai 1 ke lantai LG di Lombok Epicentrum Mall.
Roziq Humala, Operation Manager Caption Home mengatakan, ada beberapa alasan yang menjadi pertimbangan hingga pihaknya memutuskan untuk membuka toko di Lantai Bawah Tanah atau Lower Ground (LG) Lombok Epicentrum Mall.
Yang utama adalah memberikan konsep baru agar lebih dekat dengan konsumen untuk memenuhi kebutuhan kelengkapan rumah tangga, seperti karpet, comforter/bedcover, bedding set, selimut, sajadah, keset (kain alas kaki) dan matrass.
"Caption home melakukan reopening dengan konsep yang baru untuk merefresh ulang toko kita, dengan maksud untuk memudahkan customer menjangkau toko kita yang baru," Ujar Rozik kepada Savananews Jum'at 31 Maret 2023.
Rozik menjelaskan, kehadiran gerai di Lantai Dasar Mall diharapkan dapat memberikan pengalaman baru masyarakat Kota Mataram dan sekitarnya untuk berbelanja, terlebih akses yang mudah menjadi alasan utama kenapa penyedia produk terbaik di bawah naungan PT Solusi Karpet Sejahtera ini melakukan Re Opening.
Lebih lanjut pihaknya menerangkan di gerai barunya ini, Caption home tentunya menyediakan produk yang lengkap, berkualitas dan memiliki motif karpet terbaru dengan harga terjangkau.
"Barang kami ini barang yang original, Impor dan ada juga kita produksi sendiri, terlebih barang kami ini juga ekslusif dan tidak ditemukan baik di online maupun di toko lainnya," Terangnya.
Rozik Humala menambahkan, di tengah ekonomi yang saat ini sedang menantang, konsumen memang dituntut lebih jeli dalam mendapatkan barang kebutuhan kelengkapan rumah tangga yang berkualitas dengan harga terjangkau.
"Oleh karena itu Caption home hadir untuk memberikan solusi terbaik, selain itu akan ada banyak paket hemat dan promo menarik seperti diskon karpet sampai dengan 25 persen dan berbagai promo menarik lainnya," Kata Rozik.
Dalam rangka memikat konsumen, Caption Home juga menawarkan banyak promo menarik. Tidak hanya kepada para calon pembeli yang berkunjung di Lombok Epicentrum Mall, namun juga mereka yang menggunakan jasa pembiayaan melalui Atome dan Shopeepay.
"Managemen memberikan diskon selama ramadhan sampai 50 persen dan Managemen memprioritaskan kwalitas meski penjualan online marak," Tegasnya.
Caption Home kedepannya akan terus berkomitmen untuk meningkatkan performa perusahaan melalui pengembangan produk dan layanan agar dapat terus memberikan manfaat lebih bagi para pelanggan setia.
Sesuai dengan Visi Caption Home yakni menjadi toko retail Hometex nomor satu di Indonesia dan Misi yang diemban yaitu menyediakan berbagai macam produk dengan kualitas terbaik sesuai dengan inovasi yang sejalan dengan kebutuhan konsumen yang terus berkembang sesuai dengan perkembangan zaman.
"Untuk masyarakat yang ada di LombokLombok bahwasanya toko kami siap melayani untuk mempercantik rumah mereka dengan menyediakan barang yang terjangkau dan tentunya sangat berkualitas," Pungkasnya. (**)
0 Comments