Breaking News

Gelar Reboisasi, Mahasiswa KKP UIN Mataram Ajak Warga Gegerung Tanam Pohon


SAVANANEWS
- Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, anggota Kuliah Kerja Partisipatif (KKP) dari Universitas Islam Negeri Mataram telah melaksanakan program penghijauan di Desa Gegerung, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Kamis (11/7). 


Program ini merupakan salah satu wujud nyata dari upaya mahasiswa untuk berkontribusi dalam pelestarian lingkungan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat desa.


Selama pelaksanaan KKP, para mahasiswa berhasil memberikan lebih dari 3000 pohon di berbagai lokasi strategis di Desa Gegerung. Jenis pohon yang ditanam bervariasi, mulai dari pohon buah seperti alpukat, kelengkeng dan rambutan, Pembagian ini dilakukan di masing - masing rumah kadus desa Gegerung dan ditanam di lahan warga.


Ketua kelompok KKP, Bahrul Ulum menyampaikan bahwa program penghijauan ini tidak hanya sekadar menanam pohon, tetapi juga melibatkan edukasi kepada warga tentang pentingnya merawat tanaman dan menjaga kelestarian lingkungan. "Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, warga desa semakin sadar akan pentingnya lingkungan hijau dan manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari," ujarnya.


Kepala Desa Gegerung, Bapak Harun sangat mengapresiasi inisiatif para mahasiswa KKP. "Kami sangat berterima kasih atas bantuan dan kerjasama dari adik-adik mahasiswa. Semoga apa yang mereka lakukan bisa menjadi contoh bagi warga desa dan generasi muda di sini," ungkapnya.


Program penghijauan yang dilakukan oleh anggota KKP ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk pemerintah desa sampai dusun. Kolaborasi antara mahasiswa, warga desa, dan pemerintah ini diharapkan dapat berlanjut dan membawa dampak positif jangka panjang bagi Desa Gegerung.


Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, kegiatan penghijauan ini tidak hanya memberikan manfaat lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat desa. Upaya ini menjadi langkah awal menuju Desa Gegerung yang lebih hijau, asri, dan berkelanjutan. (U_lm) 

0 Comments

© Copyright 2022 - Savana News